Peran Remaja Masjid Terhadap Inklinasi Moral Remaja di Lingkungan Masjid Darussalam Bantur

Nasruddin, Muhammad Arif Peran Remaja Masjid Terhadap Inklinasi Moral Remaja di Lingkungan Masjid Darussalam Bantur. Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Ilmu Keislaman, JIPI (Jurnal Ilmiah Pendidikan Islam).

[thumbnail of Hasil Turniti Peran remaja Masjid.pdf] Text
Hasil Turniti Peran remaja Masjid.pdf

Download (2MB)

Abstract

Banyaknya peristiwa-peristiwa ataupun kasus kemerosotan moral yang terdapat di lingkungan sekitar kita, tentu disini remaja masjid adalah sebuah organisasi yang berpotensi sangat besar untuk mempengaruhi para remaja di lingkungan sekitarnya, dikarenakan memiliki penunjang dengan anggota remajanya yang banyak, diharapkan bisa mempengaruhi dan merubah nilai moral remaja di lingkungannya dengan berbagai upaya-upayanya. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis studi kasus pada remaja masjid yang memiliki berbagai upaya dalam mengatasi masalah tersebut. Penelitian ini menunjukkan bentuk-bentuk kemerosotan moral yang terjadi pada remaja lingkungan Masjid Darussalam Bantur, seperti adanya pelanggaran seksual, tindak bullying, mengkonsumsi minuman keras, pencurian, dan kebut-kebutan atau balap liar. Kemudian mengalami peningkatan moral dengan banyaknya remaja yang mulai merasa malu ketika melakukan tindakan yang salah, mulai banyak yang berpartisipasi dengan anggota remaja masjid, hingga aktif mengikuti berbagai kegiatan remaja masjid. Tindakan awal yang diambil remaja masjid dengan mengundang para remaja sekitar untuk bergabung dengan anggota remaja masjid, kemudian melakukan berbagai kegiatan rutinan. Ketika berupaya meningkatkan moral, remaja masjid juga memiliki pendukung dari berbagai pihak, yaitu kepercayaan dari takmir masjid, antusias masyarakat sekitar, faktor pemimpin yang membuat semangat para anggota remaja masjid. Adapun penghambatnya adalah dari kurangnya perhatian orang tua para remaja, faktor ligkungan pergaulan para remajanya, kemudian dari kecanggihan teknologi yang mempengaruhi remaja, dan faktor internal anggota yang terkadang berbeda pendapat satu dengan yang lainnya.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Keislaman > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Arif Nasruddin
Date Deposited: 10 Mar 2025 03:10
Last Modified: 10 Mar 2025 03:10
URI: http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/1444

Actions (login required)

View Item
View Item