IMPLEMENTASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN (Studi Kasus di Desa Kanigoro Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang Tahun 2013-2019)

ALFIA, ARIKA DEWI (2025) IMPLEMENTASI PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH) DALAM UPAYA PENGENTASAN KEMISKINAN (Studi Kasus di Desa Kanigoro Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang Tahun 2013-2019). Other thesis, Universitas Islam Raden Rahmat.

[thumbnail of SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 1.pdf] Text
SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 1.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 2-4.pdf] Text
SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 2-4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 5.pdf] Text
SKRIPSI-ILMU PEMERINTAHAN-1765201004-ARIKA DEWI ALFIA-BAB 5.pdf

Download (439kB)

Abstract

Kemiskinan merupakan isu global yang dihadapi oleh banyak negara di
dunia, termasuk Indonesia. Salah satu upaya pemerintah dalam menanggulangi
kemiskinan di Indonesia melalui Program Keluarga Harapan (PKH), program ini
dicanangkan sejak tahun 2007. PKH sendiri masuk Kabupaten Malang sejak
tahun 2013, salah satu penerima program ini adalah Desa Kanigoro Kecamatan
Pagelaran. Penulis tertarik melakukan penelitian di Desa Kanigoro dikarenakan
jumlah penerima program ini terbanyak dari desa lainnya di Kecamatan Pagelaran
serta dalam kurun waktu 2013-2019 Kelompok Penerima Manfaat (KPM) PKH
yang keluar dari program sedikit dibanding dengan desa lainnya.
Implementasi PKH di Desa Kanigoro akan diteliti dengan teori
implementasi yang dikemukakan oleh Merilee S. Grindle, yang melihat
implementasi sebagai model proses politik dan administrasi. Keberhasilan
implementasi menurut Grindle dipengaruhi oleh dua faktor besar, yakni isi
kebijakan dan lingkungan implementasi.
Dalam pelaksanaan program sudah berjalan sesuai dengan ketentuan, ada
pendampingan penerima dari pendamping PKH yang diangkat oleh kementrian.
Dilaksanakan pula kegiatan verifikasi dan update data komponen penerima PKH,
serta adanya kegiatan kelompok. Namun penetapan KPM penerima bantuan PKH
belum berjalan efektif, dikarenakan data yang digunakan data lama sehingga
banyak bantuan yang tidak tepat sasaran.Tingkat respon dan kepatuhan dalam
pelaksana PKH di Desa Kanigoro masih minim, kurangnya respon dari
pendamping PKH serta stakeholder ditingkat atas dalam menangani kendala
kendala di lapangan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Program Keluarga Harapan, pendamping.
Subjects: J Political Science > JS Local government Municipal government
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Psikologi > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Administrator Library
Date Deposited: 10 Jan 2025 04:29
Last Modified: 10 Jan 2025 04:29
URI: http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/725

Actions (login required)

View Item
View Item