Sufa'at, Ahmad (2025) PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH TSANAWYAH AL FITHRIYAH KEPANJEN KABUPATEN MALANG. Other thesis, Universitas Islam Raden Rahmat.
![[thumbnail of SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 1.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 1.pdf
Download (1MB)
![[thumbnail of SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 2-4.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (977kB)
![[thumbnail of SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 5.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PAI-201864010104-AHMAD SUFA'AT-BAB 5.pdf
Download (459kB)
Abstract
Pembelajaran Pendidikan Agama Islam merupakan pendidikan yang penting
bagi lingkungan hidup manusia, maka penting juga ditanamkan pada diri manusia
khususnya peserta didik. Karena Pendidikan Agama Islam mengandung nilai-nilai
Islam yang bersumber dari Tuhan Yang Maha Esa. Mempelajari pendidikan
agama Islam di madrasah merupakan tugas guru dengan mernberikan materi,
mendidik peserta didik untuk selalu disiplin dalam kegiatan belajar mengajar,
sehingga guru mampu menjadikan peserta didik sesuai dengan visi, misi dan
tujuan yang diharapkan, Dalam pembelajaran ditemukan ada beberapa
problematika yang menjadi kendala dalam upaya mencpai tujuan pembelajaran.
Penelitian ini memfokuskan pada pelaksanaan pembelajaran PAI di MTs Al
Fithriyah Kepanjen Kabupaten Malang, problematika pembelajaran PAI di di
MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten Malang, dan upaya guru dalam mengatasi
problematika pembelajaran PAI di di MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten
Malang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, bagaimana pelaksanaan
pembelajaran PAI di MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten Malang. Bagaimana
problematika pembelajaran PAI di MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten
Malang. Dan bagaimana upaya guru dalam mengatasi problematika pembelajaran
PAI di di MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten Malang. Untuk mencapai tujuan,
penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Metode pengumpulan datanya yaitu
observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis datanya menggunakan
reduksi data, penyajian data dan verifikasi kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pelaksanaan pembelajaran PAI di
MTs Al Fithriyah Kepanjen Kabupaten Malang berjalan kurang baik. Karena
adanya beberapa peserta didik yang kurang tertib dalam mentaati tata tertib di
madrasah. Problematika pembelajaran PAI di MTs Al Fithriyah Kepanjen
Kabupaten Malang terdapat pada peserta didik dan guru. Upaya guru dalam
mengatasi problematika sangat mendukung peserta didik dalam mentaati tata
tertib di sekolah maupun dalam pembelajaran. Serta mengupayakan kegiatan
belajar mengajar sesuai dengan tujuan pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Problematika, Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keislaman > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Administrator Library |
Date Deposited: | 26 Feb 2025 03:32 |
Last Modified: | 26 Feb 2025 03:32 |
URI: | http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/903 |