Suaidah, Sukhufus (2025) ANALISIS KESIAPAN SEKOLAH DASAR NEGERI DI KECAMATAN SUMBERMANJING WETAN DALAM PENYELENGGARAAN AKM. Other thesis, Universitas Islam Raden Rahmat.
![[thumbnail of SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 1.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 1.pdf
Download (1MB)
![[thumbnail of SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 2-4.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 2-4.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
![[thumbnail of SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 5.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-PGSD-1886206007-SUKHUFUS SUAIDAH-BAB 5.pdf
Download (646kB)
Abstract
Penelitan ini didasari oleh kesiapan sekolah dalam menyelenggarakan
AKM. Penelitian ini difokuskan pada tingkat kesiapan Sekolah Dasar Negeri di
Sumbermanjing Wetan untuk Menghadapi AKM. Hal yang dianalisis dari aspek
sekolah meliputi kurikulum yang digunakan sekolah, proses pembelajaran yang
diterapkan di sekolah, aspek penilaian, pembiayaan pelaksanaaan AKM, sarana dan
prasarana untuk menunjang penilaian AKM. Analisis dari aspek siswa meliputi
pengetahuan, pengalaman, kesiapan serta sarana pendukung siswa dalam
menghadapi AKM. Analisis dari aspek Guru yakni terkait dengan tingkat
pengetahuan dan kemampuan guru serta kesiapan guru dalam melaksanakan AKM.
Jenis Penelitian yang digunakan adalah pendekatan Kualitatif dengan jenis
penelitian survei. Penelitian ini dilakukan di 6 Sekolah dasar Negeri di Kecamatan
Sumbemanjing Wetan Kabupaten Malang yang terdiri dari 3 Sekolah Dasar
Kreditasi A dan 3 Sekolah Dasar Akreditasi B. Waktu penelitian dilaksanakan pada
semester genap tahun ajaran 2021 – 2022. Teknik pengambilan sampel yang
digunakan adalah Stratified random sampling. Penelitian ini menggunakan
instrumen penelitian meliputi: wawancara, lembar observasi, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Negeri 01 Klepu, SD Negeri 01
Sumbermanjing Wetan, SD Negeri 03 Harjokuncaran, SD Negeri 04 Klepu, SD
Negeri 01 Argotirto, SD Negeri 01 Sekarbanyu siap melaksanakan AKM, tetapi
dalam pelaksanaannya masih terdapat kendala. Kendala yang menghambat
kesiapan yaitu Kurangnya sarana dan Prasarana, pembiayaan, serta kesiapan siswa
dan guru dalam melaksanakan AKM.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesiapan Sekolah, Menyelenggarakan AKM, Sumbermanjing Wetan. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru SD |
Depositing User: | Administrator Library |
Date Deposited: | 27 Feb 2025 04:54 |
Last Modified: | 27 Feb 2025 04:54 |
URI: | http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/1072 |