ANALISIS VARIASI GAYA MENGAJAR GURU IPS DI MTs AL AZHAR PAGELARAN

Utami, Reski Suci (2025) ANALISIS VARIASI GAYA MENGAJAR GURU IPS DI MTs AL AZHAR PAGELARAN. Other thesis, Universitas Islam Raden Rahmat.

[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 1.pdf] Text
SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 1.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 2-4.pdf] Text
SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 2-4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 5.pdf] Text
SKRIPSI-IPS-1884207002-RESKI SUCI UTAMI-BAB 5.pdf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kualitas pendidik dalam memberikan
variasi gaya mengajar pada mata pelajaran IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran.
Banyak faktor yang peneliti temui dalam proses pembelajaran terkait variasi gaya
mengajar guru IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran, yaitu: 1) guru sudah bervariasi
dalam mengajar didalam kelas, namun diperoleh data bahwa saat kelas sedang
dalam keadaan yang tidak kondusif (gaduh) guru IPS tidak berhenti sejenak untuk
memusatkan kembali perhatian peserta didik, 2) Walaupun guru IPS sudah
menggunakan berbagai variasi mengajar, peneliti menemukan bahwa peserta didik
tetap merasa bosan saat jam pelajaran IPS berlangsung. Hal ini dikarenakan guru
IPS masih menggunakan gaya mengajar klasik.
Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah: 1) Bagaimanakah profil gaya
mengajar guru IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran?, 2) Bagaimana variasi mengajar
guru IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran?. Penelitian ini bertujuan 1) untuk mengetahui
profil gaya mengajar guru IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran, 2) untuk meengetahui
variasi gaya mengajar guru IPS di MTs Al-Azhar Pagelaran.
Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan
deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi,
wawancara, kuisioner, dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) profil gaya mengajar yang
digunakan oleh guru IPS adalah gaya mengajar klasik. hal ini karena gaya mengajar
guru sesuai dengan ciri-ciri gaya mengajar klasik yaitu mulai dari bahan pelajaran,
penyampaian materi, peran peserta didik, dan peran guru, 2) guru IPS sudah
melakukan variasi mengajar dalam proses belajar mengajar diantaranya yaitu
variasi suara, penekanan, pemberian waktu, kontak pandang, gerakan anggota
badan, dan pindah posisi.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Gaya Mengajar, Variasi Mengajar, Guru IPS
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan IPS
Depositing User: Administrator Library
Date Deposited: 26 Feb 2025 03:19
Last Modified: 26 Feb 2025 03:19
URI: http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/881

Actions (login required)

View Item
View Item