ROHMAN, KHOLILUR (2025) PENGARUH PEMBELAJARAN DARING TERHADAP PRESTASI BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII MTs. AL AZHAR PAGELARAN. Other thesis, Universitas Islam Raden Rahmat.
![[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BAB 1.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BAB 1.pdf
Download (3MB)
![[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BQB 2-4.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BQB 2-4.pdf
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
![[thumbnail of SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BAB 5.pdf]](http://repository.uniramalang.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
SKRIPSI-IPS-1484207009-KHOLILUR ROHMAN-BAB 5.pdf
Download (573kB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kebijakan dari Kementrian
Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) mengenai diberlakukannya
pelaksanaan kegiatan pembelajaran dari rumah sehingga pembelajaran dilakukan
dengan cara daring (dalam jaringan). Banyak permasalahan yang ditemui saat
diterapkannya sistem daring, seperti kendala jaringan internet, kurangnya minat
siswa, dll. Oleh kerena itu penulis tertarik untuk meneliti mengenai pengaruh
pembelajaran daring terhadap prestasi belajar IPS siswa kelas VIII di Mts. Al
Azhar Pagelaran.
Adapun rumusan masalah penelitian ini adalah: apakah ada pengaruh
pembelajaran daring terhadap prestasi belajar IPS pada siswa kelas VIII di MTs.
AL AZHAR Pagelaran? Dan bagaimana pengaruh pembelajaran daring terhadap
prestasi belajar IPS tersebut bisa muncul? Sedangkan tujuannya untuk mengetahui
pengaruh pembelajaran daring terhadap prestasi belajar IPS pada siswa kelas VIII
di MTs. Al Azhar Pagelaran serta untuk mengetahui sebab munculnya pengaruh
tersebut.
Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode
penelitian kuantitatif deskriptif. Adapun populasi penelitian ini adalah seluruh
siswa kelas VIII di MTs. Al Azhar Pagelaran. Dalam pengempulan data, peneliti
menggunakan instrumen penelitian yang diperlukan meliputi: observasi,
dokumentasi, angket, dan wawancara.
Hasil penelitian menjelaskan bahwa nilai perolehan perhitungan SPSS 25
for windows untuk nilai thitung (4,507) > ttabel (1,683) dan nilai signifikansi (0,000)
< ɑ (0,05) yang artinya HO ditolak dan Hɑ diterima. Maka dapat dinyatakan
bahwa pembelajaran dalam jaringan (daring) berpengaruh terhadap prestasi
belajar IPS siswa kelas VIII di MTs. Al-Azhar Pagelaran Malang, artinya semakin
baik siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajarn daring maka akan semakin
tinggi pula prestasi belajar IPS yang akan didapatkan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh Pembelajaran Daring, Prestasi Belajar |
Subjects: | H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan IPS |
Depositing User: | Administrator Library |
Date Deposited: | 10 Jan 2025 04:36 |
Last Modified: | 10 Jan 2025 04:36 |
URI: | http://repository.uniramalang.ac.id/id/eprint/731 |